search

Rabu, 10 November 2010

JIKA AKU PEMILIK PERUSAHAAN..

Ketika kita masih duduk di sekolah dasar, guru sering sekali bertanya pada kita “ MAU JADI APA KETIKA BESAR NANTI” sewaktu itu jawaban pun tidak jauh dari “MAU JADI BOS” tetapi ketika sudah dewasa semua orang pun lebih berfikir apabila pertanyaan yang sama terlontarkan.

Tidak ada orang yang mempunyai keinginan yang biasa saja, semua pasti berkeinginan untuk membuat perusahaan sendiri bukan bergantung pada orang lain. Istilah gaulnya ( NEBENG ) haha.

Sesuai dengan judul tulisan ini adalah “JIKA AKU PEMILIK PERUSAHAAN” saya akan berbagi cerita apa yang akan saya lakukan apabila saya menjadi pemilik perusahaan. Pengartian perusahaan sendiri adalah suatu unit kegiatan ekonomi yang diorganisasi, dan melakukan aktivitas pengolahan faktor-faktor produksi, untuk menyediakan barang dan jasa bagi masyarakat, mendistribusikannya, serta melakukan upaya-upaya lain, dengan tujuan memperoleh keuntungan dan memuaskan kebutuhan masyarakat.

Kepuasan masyarakat adalah tujuan utama dari perusahaan dan dipakai untuk mendapatkan keuntungan atau laba. Untuk mendapatkan kepuasan tersebut perlu di perhatikan beberapa hal, yaitu masyarakat harus mengenal perusahaan yang kita miliki.

Ciri-ciri perusahaan :
• OPERATIF : Menunjukkan aktivitas ekonomi perusahaan.
• LOKASI : Menunjukkan perusahaan didirikan pada tempat tertentu dalam kawasan yang jelas.
• FORMAL : Menunjukkan apakah perusahaan secara resmi terdaftar oleh pemerintah, (legal) tunduk dan taat pada peraturan.
• DINAMIS : Apakah perusahaan mampu menyesuaikan diri terhadap lingkungan yang selalu berubah.
• REGULER : Menunjukkan keteraturan aktivitas agar selalu bergerak maju.

Apabila semua ketentuan itu sudah terpenuhi maka masyarakat pun akan mengenal perusahaan yang saya miliki. Tenaga kerja yang akan saya pilih pun tidak harus seseorang yang berpendidikan yang tinggi. Cukup dengan memiliki keahlian dibidangnya saja. Karena saya pun akan lebih sering melakukan pelatihan-pelatihan supaya para pekerja lebih percaya diri akan keahliannya.

Selalu melibatkan semua karyawan di saat kegiatan perusahaan berlangsung. Menjalankan perusahaan dengan menerapkan prinsip kejujuran dan kepercayaan diri. Menjadikan persaingan sebagai motivasi untuk bergerak lebih maju lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar